Jelang Pilkada, Disdukcapil Jeneponto Terus Lakukan Optimalisasi Pemuktahiran Data Warga dan Perekaman KPT-el

    Jelang Pilkada, Disdukcapil Jeneponto Terus Lakukan Optimalisasi Pemuktahiran Data Warga dan Perekaman KPT-el
    Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) Kabupaten Jeneponto, terus melakukan optimalisasi pemuktahiran data warga dan perekaman KTP-el.

    JENEPONTO, SULSEL- Empat bulan menjelang perhelatan Pemilihan umum kepala daerah (Pimilukada) Gubernur - wakil Gubernur dan Bupati - wakil Bupati yang digelar secara serentak pada 27 November 2024 mendatang.

    Kantor Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) Kabupaten Jeneponto, terus melakukan optimalisasi pemuktahiran data warga dan perekaman KTP-el. Baik perekaman dilakukan di kantor Capil sendiri maupun perekaman keliling di Desa/Kelurahan.

    Kendati demikian, guna menghasilkan akurasi data pemilih dan akuntabel menjelang pesta demokrasi Pemilukada di Kabupaten Jeneponto.

    Kepala Dinas Dukcapil Jeneponto Mustaufiq mengatakan, merujuk hasil pemilu legeslatif kemarin, tingkat partisipasi pemilih berada pada angka 77% menurun dibanding pemilu 2019 lalu.

    Tentu, kata Mustaufiq, hal ini masih terdapat beberapa pekerjaan rumah yang harus segera dirampungkan oleh pihak penyelenggara Pemilukada baik KPU dan Bawaslu terkait data pemilih.

    "Kami juga terima laporan warga terkait beberapa kasus NIK ganda dan warga yang sudah pindah domisili tapi masih terdata sebagai pemilih, " katanya.

    "Kasus seperti ini terjadi di beberapa wilayah, " sambung Mustaufiq kepada Indonesiasatu.co.id, Senin (8/7/2024). 

    Menyikapi laporan warga, Mustaufiq akan menelusuri lebih lanjut guna memastikan kebenarannya melalui Sistem Informasi Administrasi Kependudukan (SIAK).

    Kata dia, tim Disdukcapil terus lakukan pemutahiran data dengan melakukan perekaman keliling guna memastikan bahwa warga  bisa langsung kunjungi lokasi perekaman guna mengajukan persoalan administrasi kependudukan yang dialaminya. 

    Bahkan, pihaknya juga sudah buka loket aduan bagi warga dan jika prasyarat pengajuan pemutahiran terpenuhi, Mustaufiq pastikan semua akan segera terlayani dengan baik.

    "Kami juga himbau kepada seluruh warga untuk memperhatikan administrasi kependudukannya dan untuk teman teman Pantarli dari KPU jika menemukan data yang kurang falied atau diragukan keabsahannya  segera disampaikan ke pihak Disdukcapil, " imbaunya (*).

    Muh. Andhi Syam

    Muh. Andhi Syam

    Artikel Sebelumnya

    Jelang Pilkada Serentak, Disdukcapil Jeneponto...

    Artikel Berikutnya

    Lepas Sambut Kapolres Jeneponto yang Baru...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    TMMD Ke-122 Kodim Mappi Resmi Ditutup
    Hendri Kampai: Jika Rp.1000 per Hari Duit Rakyat untuk Kesehatan, Kira-kira Cukup Gak?
    Dandim 1805/Raja Ampat Paparkan Hasil Capaian Pelaksanaan Program TMMD Ke-122 Kepada Kasdam XVIII/Kasuari
    IMM Jeneponto Gelar Pelatihan Instruktur Dasar se-Indonesia Timur, Undang Pj Bupati Junaedi Jadi Narasumber
    LBH Suara Panrita Keadilan Dukung LSM Gempa Indonesia Bongkar Penimbunan BBM Bersubsidi di SPBU Tarowang Jeneponto
    Diduga Perkosa Istri Orang, Rumah Terduga Pelaku di Bangkala Diamuk Massa
    Tak Terbendung, Pendukung Nomor 2 Tumpah Ruah di Kecamatan Kelara saat Gelar Kampanye Dialogis
    4 Bakal Paslon Bupati - Wabup Selesai Jalani Pemeriksaan Kesehatan, Ketua KPU Jeneponto: Alhamdulillah Semua Berjalan Lancar
    Diduga Perkosa Istri Orang, Rumah Terduga Pelaku di Bangkala Diamuk Massa
    Pj Bupati Jeneponto Rilis Sektor Pertanian di 2023 Minus 4,8%, Kadis Pertanian Tidak Kantongi Data
    Viral, Pria Paruh Baya Ini Ngaku Dipukul Aparat Desa Tombo-Tombolo Gegara Ambil Air di Sumur Mau Minum
    Ribuan Warga Hadiri Pembukaan Semarak HUT RI ke-79, Pj Bupati Jeneponto Sebut Pemuda Tamalatea Luar Biasa dan Inovatif
    Tak Banyak Umbar Janji, Paslon Bupati Jeneponto Paris - Islam: Rakyat Butuh Aksi Nyata Bukan Janji Manis
    Selain Ditunjuk Jadi Ketua Tim Hukum, Eks Ketua Bawaslu Jeneponto Siap Memenangkan Paris Yasir di Pilkada
    Puluhan Tahun Terdampak Air Asin, Petani di Tamalatea Gotong Royong Bikin Tanggul dari Karung Diisi Pasir
    TNI Berbagi, Dandim 1425 Jeneponto Dampingi Danbrigif 3 TBS Kostrad Serahkan Bansos kepada Warga Kurang Mampu
    Diduga Perkosa Istri Orang, Rumah Terduga Pelaku di Bangkala Diamuk Massa
    Makin Dicintai Rakyat, Permintaan Baliho Dukungan Paslon Bupati Jeneponto Paris - Islam Terus Bertambah

    Ikuti Kami